Mantugaul's Gaul Site

Talk Less Pics More

Review Powerbank V-Gen PB-V522VP 5200mAh, PB Yang Jujur 8 Desember 2014

Filed under: Gadget — mantugaul @ 2:56 pm
Tags: , , , , , ,

Sedikit belajar rumus matematika.

Tegangan baterai Lithium adalah 3.7V

Standar tegangan USB adalah 5V

85%-95% adalah tingkat efektivitas baterai. Kita ambil 95% angka optimis, sebenarnya diatas 85% sudah oke banget.

Sehingga terciptalah rumus menghitung kondisi riil dari sebuah Powerbank:

Real Capacity = (Tegangan Lithium PB / Tegangan USB) x mAh yang tertera di PB x 95%

Real Capacity = (3.7v/ 5.0v) x 5200mAh x 95%

Real Capacity jika 95% = 3.655mAh

Real Capacity jika 85% = 3.270mAh

 

Ini artinya Powerbank V-Gen PB-V522 yang berkapasitas 5200mAh mempunyai real capacity antara 3.270mAh hingga 3.655mAh (more…)

 

Review Powerbank Mili Power Passion I 5200mAh, Nyaman Dengan Kabel Rahasia 23 September 2014

Filed under: Gadget — mantugaul @ 1:41 pm
Tags: , , , , ,

MiLi_Power_Passi_541a47844e8a1Powerbank Mili adalah salah satu pemain powerbank yang sudah cukup lama. Produknya kian hari makin banyak. Tapi produk baru tetap diluncurkan dan produk terbarunya adalah Mili Power Passion I dengan kapasitas 5200mAh. Meski kapasitas tak terlalu besar namun ada kelebihan yang membuatnya bisa dijadikan pilihan.

– Built quality yang baik. Dengan bahan plastik glossy dan lekuk berbentuk segi 8 membuatnya terlihat premium

– Mengklaim bisa mengisi tablet

– Ini yang istimewa, ada kompartemen rahasia dan didalamnya terdapat kabel pendek rahasia micro USB. Kabelnya juga bukan kabel biasa, desain kabelnya unik dan pipih. Kabelnya pendek, kalau dilihat sekilas mirip Flash Disk padahal itu adalah kabel!

– Ada 2 port USB, jadi Anda bisa mengisi 2 gadget sekaligus dimana port 1 berkemampuan 1A dan port 2 outputnya 2.1A. Pantas saja berani klaim bisa mengisi tablet, karena tablet umumnya membutuhkan input 2A.

– Input dengan micro USB dan punya daya input 1A, jadi pastikan charger Anda 1A agar pengisian kembali tidak terlalu lama.

– Disertakan 1 kabel merk Mili, dengan konektor micro USB dan panjangnya 60cm

– Terdapat tombol power yang juga sekaligus untuk mengecek sisa kapasitas powerbank dengan 4 LED biru terang.

– Tipe baterai yang digunakan adalah Lithium Polimer. Kelebihan baterai ini adalah tidak menyebabkan panas berlebihan.

– Garansi 1 tahun oleh Distrbutor Delcell

.

Sisi kelemahannya adalah:

– Beratnya 146gr

– Miskin konektor hanya terdapat kabel micro USB, jadi butuh bawa kabel tambahan jika gadget Anda tidak memakai micro USB (more…)

 

Review Powerbank Delcell P53 5200mAh, Samsung Battery Inside 10 Maret 2014

Filed under: Gadget — mantugaul @ 10:22 am
Tags: , , , , , , , ,

Powerbank Delcell P53 5200mAh

Delcell tahun 2014 ini mengupgrade banyak produk powerbanknya yang tadinya memakai sel baterai buatan sendiri menjadi buatan Samsung. Jika menilik review terdahulu, tampaknya P53 ini versi upgrade dari seri P5800 yang pernah direview pada tahun 2012.

Meski berbeda kapasitas tapi kemampuannya identik. Bahkan P53 rupanya lebih cepat dalam mengisi gadget yang lebih terkini.

Alasan positif apa memilih P53 ini?

– Sel baterai buatan Samsung

– Garansi 1 tahun biasanya 6 bulan

– Pengisiannya cepat sekali. So far inilah powerbank yang direview Mantugaul yang mampu mengisi Lumia 920 dalam waktu singkat

– Termasuk ringan 120gram

– Dimensi juga kecil tidak akan mengganggu saat dimasukkan ke dalam kantong celana

– Ada senternya yang kekuatan sinarnya termasuk rata-rata

– Kabel yang disertakan adalah pure kabel Micro USB bukan yang gonta ganti konektor, 1 panjang (80cm) dan 1 pendek (20cm), mirip dengan kabel 2A Delcell Zaxti. (more…)

 

Review EnerPad Powerbank 2600mAh & 5200mAh, Ketika 3 Negara Bersatu 12 Oktober 2012


Ada yang menarik dari powerbank merk satu ini, 3 negara kerjasama dalam 1 produk, negara apa saja?

Enerpad adalah perusahaan yang berpusat di Taiwan, jika Anda melihat dalamnya maka Anda akan lihat bahwa sel baterai yang digunakan adalah merk Sanyo yang berasal dari Jepang. Tapi di kemasannya tercantum Made in China. Nah jadi deh sebuah produk 3 negara hahaha.

Enerpad di Taiwan ada 4 produk kalau dilihat di web Enerpad, kali ini kita akan mereview 2 produk sekaligus.

Unit yang akan direview: Enerpad dengan kapasitas 2600mAh dan kapasitas 5200 mAh.

Sekilas mengenai Enerpad:

– Mengklaim dirinya No.1 di Taiwan

– Menggunakan jeroan Sanyo Japan Cell (more…)